Sungailiat – Exsekuisnews.id- Untuk mewujudkan Situasi Keamanan, Keselamatan, Ketertiban, dan Kelancaran Lalu lintas (Kamseltibcar Lantas), Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Bangka melaksanakan Kegiatan Patroli Blue Light. Selasa ( 2/4/2024). Pelaksanaan kegiatan dipimpin oleh Kanit Turjagwali Sat Lantas Ipda Sutejo dan personel Sat Lantas Polres Bangka dengan sasaran jalan jendral Sudirman Sungailiat hingga jalan Sungailiat-Pangkalpinang Kenanga Sungailiat kabupaten Bangka.
Kasi Humas Polres Bangka Akno Zulkarnain seizin Kapolres Bangka mengatakan kegiatan Patroli Blue ini dilaksanakan secara rutin di tempat tempat rawan kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas. “Kita lakukan kegiatan ini secara rutin guna mengantisipasi dari kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas”, ujar Akp Zulkarnain seizin Kapolres Bangka.
Dalam pelaksanaan Patroli tersebut juga di lakukan Himbauan lalu lintas kepada masyarakat penggunak jalan. ” Dihimbau kepada masyarakat untuk terus mematuhi dan menaati peraturan lalu lintas di jalan, sehingga tercipta nya situasi Kamseltibcar lantas aman, lancar dan kondusif”, jelas Kasi humas.