Pangkalpinang, exsekusinews.id,- Dandim 0413/Bangka Kolonel Inf Denny Noviandi bersama Forkopimda Provinsi Bangka Belitung melaksanakan pemantauan perayaan ibadah natal di Gereja serta pengecekan sejumlah Pos Pengamanan di wilayah Kota Pangkalpinang, Sabtu (24/12/2022) malam.
Kegiatan yang di kemas dalam Patroli sekaligus sidak tersebut dilakukan bersama Pejabat Gubernur Babel Ridwan Djamaluddin, Kapolda Babel Irjen Pol Yan Sultra I., S.H., Kabinda Kep. Bangka Belitung Imam Santoso, Ka BNNP Kep. Bangka Belitung Brigjen Pol M Zainul Muttaqin, PLT Kepala Kejaksaan tinggi Prov. Kep. Bangka Belitung Harli Siregar, Kasi Intel Korem 045/Gaya Kolonel Inf Dikdik, Kasiops Kasrem 045/Garuda Jaya Kolonel Inf Diantoro, Danlanal Bangka Belitung Kolonel Laut (P) Deni Indra Murdianto., S.Sos., M.Tr., Hanla., M.M., Kepala Pengadilan Tinggi Prov. Kep. Bangka Belitung Kus Hendar, Ka KKP Pangkal Balam dr. Bangun Cahyo Utomo, Danpos TNI AU Pangkal Pinang Kapten Lek Agus Sutarto, Kakansar Prov. Kep. Bangka Belitung I Made Oka Astawa, serta Kasdim 0413/Bka Letkol Inf Rudiyanto, S.Pd., S.H.
Pejabat Gubernur Babel mengatakan pengecekan ini sebagai bentuk perhatian Forkopimda Babel untuk umat Nasrani yang sedang menjalankan ibadah Natal.
“Sejauh ini berjalan dengan baik, kita senang melihat umat kristiani di Bangka Belitung dapat melaksanakan kegiatan ini dengan baik,” ucapnya.
Dandim 0413/Bangka Kolonel Inf Denny Noviandi mengatakan pengamanan akan terus kita laksanakan hingga perayaan malam tahun baru dilakukan pengamanan langsung di sejumlah Gereja, Anggota Kodim 0413/Bangka bersama Polres serta instansi terkait juga akan melakukan Patroli dan siaga di pos pengamanan Natal dan Tahun Baru 2023 yang didirikan,” ujar Dandim 0413/Bangka.
Pendim 0413/Bangka.